Pembukaan dan Penjelasan Teknis Pelaksanaan PPL Mahasiswa PPG Dalam Jabatan Tahun 2023 di FITK UIN Syekh Nurjati Cirebon

Cirebon, 11 September 2023 – Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syekh Nurjati Cirebon menyelenggarakan kegiatan Video Conference untuk memberikan penjelasan teknis pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) kepada mahasiswa PPG Dalam Jabatan Tahun 2023.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Dekan FITK, Dr. H. Saefudin, M.Ag., dan dihadiri oleh Ketua Jurusan, Dr. Muslihudin, M.Ag., serta H. Farouk Imam Arrasyid, M.Pd.I., M.Pd. Sebanyak ratusan mahasiswa PPG Dalam Jabatan mengikuti kegiatan ini secara daring melalui platform Zoom Meeting.

Dalam sambutannya, Dr. H. Saefudin, M.Ag., menyampaikan pentingnya kesiapan mahasiswa dalam menjalankan PPL sebagai bagian dari proses profesionalisasi guru. “Praktik di lapangan bukan hanya sekadar memenuhi kewajiban akademik, tetapi juga kesempatan berharga untuk membuktikan kompetensi pedagogik dan profesional yang telah dibekali selama masa perkuliahan,” ungkapnya.

Penjelasan teknis terkait prosedur pelaksanaan PPL, koordinasi dengan sekolah mitra, mekanisme praktik mengajar, penyusunan perangkat pembelajaran, perekaman video praktik, serta tahapan pelaporan PTK, dipaparkan secara rinci oleh Ketua Jurusan dan para dosen pendamping. Mahasiswa juga diberikan kesempatan untuk bertanya langsung mengenai teknis pelaksanaan agar dapat menjalani PPL dengan optimal.
Kegiatan ini menjadi langkah awal yang penting dalam memastikan seluruh proses PPL berjalan sesuai dengan standar akademik dan profesionalisme yang ditetapkan oleh FITK UIN Syekh Nurjati Cirebon.

Scroll to Top